Kiat Percaya Diri untuk Konsisten Nulis di Medsos!

 
Pede nulis

JADI PENULIS itu gampang kok sebetulnya, kamu hanya perlu nulis dengan konsisten. Ya, walaupun masing-masing penulis punya target parameter sendiri terkait kapan bisa menganggap diri sebagai penulis. Ada yang harus punya buku solo dulu baru bisa dianggap penulis.

Namun, saat ini penulis bukan hanya si penulis buku. Kamu yang suka menulis puisi, artikel, kutipan sajak, cerpen, bisa ditulis di media sosial, ‘kan? Yang diperlukan hanya konsistensi, dan itu harganya pun mahal!

Kiat Percaya Diri untuk Konsisten Nulis di Medsos, Mulai Dari Diri Kamu!

Sebelumnya, aku udah pernah bikin artikel tentang konsisten menulis. Namun pada artikel kali ini aku akan berfokus pada sesuatu yang berasal dari dorongan dalam diri kamu. Sebab, kita semua pasti sepakat kalau musuh terbesar adalah diri sendiri.

Nulis itu hal yang mudah, kamu hanya perlu menuliskan apa yang ada di pikiranmu. Entah ke dalam kertas ataupun kamu ketik. Namun, menjadi enggak mudah ketika tulisanmu itu akan dibagikan ke publik.

Sering kali, kamu merasa malu, takut tulisanmu enggak disukai orang lain, merasa tulisanmu itu biasa-biasa aja sehingga merasa enggak layak untuk dipublikasikan. Banyak faktor yang akhirnya membuat kamu jadi mengurungkan niat deh.

Terus gimana sih caranya supaya kita bisa percaya diri untuk mempublikasikan tulisan kita?

Kiat percaya diri konsisten nulis di medsos


1. Nulis untuk Diri Sendiri

Kiat percaya diri untuk konsisten nulis di medsos adalah coba ubah pola pikir. Kalau kamu memang merasa masih ragu atau kurang percaya diri untuk mempublikasikan tulisanmu kepada orang lain. Kenapa kamu enggak membagikan tulisanmu untuk diri kamu sendiri?

Maksudnya mulai saat ini coba deh posting tulisan kamu ke media sosial, baik di Instagram ataupun di blog, dengan tujuan menulis untuk diri kamu sendiri, bukan untuk orang lain. Lakukan secara konsisten, misal seminggu tiga kali.

Biasanya kalau udah konsisten publikasi tulisan, perlahan-lahan kamu akan lebih percaya diri karena udah terbiasa. Kalau tujuan kita menulis untuk diri sendiri Kita akan jarang kecewa. Kenapa? Karena kalau kita menulis untuk orang lain, terkadang orang lain itu punya ekspektasi sendiri dan berbeda dengan apa yang ada di pikiran kita.

2. Tulisanmu Berhak Dipamerkan

Kemudian kiat percaya diri untuk konsisten nulis di medsos adalah tulisan kamu itu berhak untuk dipamerkan ke orang lain. Tulisan itu termasuk salah satu karya seni, lo. Sebab, di dalam menulis pasti kita membuat tulisan itu menjadi indah, bermain dengan kata-kata, pilihan diksi, dan analogi. 

Rasa-rasanya sangat disayangkan kalau tulisan kamu hanya bertumpuk dan tersembunyi di sudut. Kita enggak pernah tau, ‘kan, bisa jadi tulisan kita menjadi inspirasi untuk orang lain, berdampak atau berpengaruh baik untuk orang lain. Kamu sendiri pasti pernah, ‘kan, merasa terinspirasi atau termotivasi dari suatu tulisan?

Walaupun sebetulnya balik lagi sih ke diri kamu. Alasan kamu menulis itu apa? Enggak ada salahnya kalau kamu menulis hanya untuk konsumsi pribadi atau untuk kesehatan mental. Semua balik lagi ke tujuan kamu menulis.

Akan tetapi, kalau kamu punya keinginan konsisten nulis dan mempublikasikannya ke media sosial kamu harus mulai belajar untuk percaya diri dan yakin kalau karya tulismu berhak untuk dibaca oleh orang lain!

3. Apresiasi Usaha dan Tulisan Kamu

Kamu udah latihan konsisten nulis, kamu pun sedang berusaha belajar percaya diri untuk publikasi tulisan kamu. Nah, kiat percaya diri untuk konsisten di medaos nulis selanjutnya yaitu kamu perlu untuk mengapresiasi kerja keras kamu.

Kamu udah menulis untuk diri kamu sendiri, enggak ada salahnya untuk mengapresiasi tulisan kamu. Gimana caranya? Sesederhana like tulisan kamu sendiri. Atau, kamu bisa mengirim tulisan kamu ke media cetak atau digital, siapa tau tembus dan mendapatkan honorarium.

Saat ini banyak pula lomba-lomba menulis bertekad di media sosial. Upgrade level percaya diri kamu dengan mengikuti lomba penulisan. Amin, satu hal yang kamu harus tanam dalam pola pikir adalah ini kompetisi, pasti ada yang kalah dan menang.

Menurutku dengan kamu mengikutsertakan tulisanmu ke dalam lomba itu udah jadi sebuah apresiasi. Bukan tentang menang atau kalah, melainkan berarti kamu yakin kalau tulisanmu saya ke bersaing dengan tulisan orang lain. Bisa jadi, kamu adalah pemenangnya, ‘kan?

Reward

4. Mulai Aja Dulu!

Satu hal yang harus kamu sadari bahwa kamu enggak akan bisa jadi apa yang kamu mau, kalau kamu enggak melangkah atau mengusahakannya. Artinya kiat percaya diri untuk konsisten nulis di medsos, ya, mulai dulu.

Buang jauh-jauh pikiran negatif kamu sebelum mencoba. Takut dibilang jelek oleh orang lain, takut dikritik, takut tulisanmu enggak sesuai dengan ekspektasi orang lain. Enggak apa-apa, itu wajar, justru dari situ kita akan terus belajar dan berkembang, ‘kan?

Jangan buang waktu kamu untuk memikirkan ketakutan-ketakutan yang bahkan belum terjadi atau belum tentu terjadi. Lebih baik gunakan waktu itu untuk mulai konsisten nulis dan produktif berkarya tulis!

Nah, itu tadi kiat percaya diri untuk konsisten nulis. Sebetulnya mau beli kasihkan tulisan dan konsisten itu mudah, yang enggak mudah itu melawan ketakutan dalam diri sendiri yang sifatnya fiktif dan imajinatif. Jangan mau dibohongi pikiran sendiri.

Setiap orang punya potensi dalam dirinya titik kalau kamu merasa suka nulis dan kamu punya potensi untuk itu, kemudian kamu punya impian untuk menjadi the big writer, kamu enggak punya alasan untuk menghambat impian kamu sendiri.

Kiat percaya diri untuk konsisten nulis di medsos mana nih yang udah kamu jalani?


Next Post Previous Post
2 Comments
  • Reza Liswara
    Reza Liswara 30 Januari 2024 pukul 14.52

    Ada benarnya sih memang harus memulai dari diri sendiri. Tapi kadang suka gimana gitu, overthinking berlebihan kali ya. Apalagi buat orang yang jarang atau ga pernah muncul di sosmed

    • Neng Vina
      Neng Vina 30 Januari 2024 pukul 19.05

      Suka gimana gitu gimana? Tergantung goals dan kenyamanan kamu nulis aja. Kalau goals memang mau tulisan kamu dibaca orang lain, atau paling enggak pengin tulisan kamu share di media sosial, mesti belajar buat nyaman share di publik. Kalo ngerasa jarang main medsos, berarti mhlai agendain nih kapan jadwal share tulisan ke medsos. Enggak mesti tiap hari, sekurangnya kamu. Ini kalo memang kamu punya keinginan itu, yaaa.

      Tapi, kalaj goals kamu masih sekadar mau nulis aja, atau yang penting gue nulis, dan kamu nyamannya enggak di-publish, ya, enggak masalah jugaaa. Menurut akuu, selama kamu nyaman sama apa yang Kamu lakuin, yaa, gas aja wkwkwk

      Fightinggg, seneng deh akhirnya kamu seenggaknya mulai nulis lagi di blog dan ikutan BW. Intinya harus tentuin tujuan, eksekusi, dannn konsistenn deh.

      Makasih udah mampirrr

Add Comment
comment url